Kronologi Kejadian Epy Kusnandar Dikabarkan Pindah Agama, Karina Ranau: Demi apa Ini?

- 27 Agustus 2021, 17:55 WIB
Kronologi Kejadian Epy Kusnandar Dikabarkan Pindah Agama, Karina Ranau: Demi apa Ini?
Kronologi Kejadian Epy Kusnandar Dikabarkan Pindah Agama, Karina Ranau: Demi apa Ini? /Instagram.com/karinaranau9

SalatigaTerkini – Epy Kusnandar Dikabarkan Pindah Agama, hal ini membuat geram Karina Ranau istrinya.

Berita yang cukup mengagetkan menjadi perbincangan publik, Epy Kusnandar aktor sinetron senior ini dikabarkan pindah agama.

Kabar Epy Kusnandar pindah agama ini bermula dari sebuah unggahan video yang dirilis kanal Arensha TV di YouTube. Video itu diberi judul ‘Sakit Tak Kunjung Sembuh, Artis Ini Pilih Pindah Agama’.

Dalam video tersebut terpampang wajah sang aktor dengan salib sebagai latar belakang.

Dari unggahan video di Youtube inilah pemain sinetron prman pensiun tersebut dinarasikan pindah agama.

Berita ini rupanya sampai jugake telinga Karina Ranau istri Epy Kusnandar.

Tak mau isu ini melebar kemana-mana, Karina Ranau membantah tegas kabar tersebut.

Kronologi

Kejadian ini bermula saat warganet yang menanyakan hal tentang Epy Kusnandar yang pindah agama ke Karina Ranau melalui DM media sosialnya.

 

“Demi apa ini, demi content? Baru buka DM tiba-tiba banyak yang ngetag ini #marikitasalingmenghormati #marikitabertoleransi #janganmengadudomba#,” tulis Karina di Instagramnya, Rabu, 25 Agustus 2021.

Menanggapi hal tersebut, Karina Ranau, berusaha memberikan penjelasan mengenai kabar yang terlanjur beredar itu.

Karina juga mengunggah potongan gambar dari sebuah kanal YouTube yang membuat konten tentang Epy Kusnandar pindah agama.

Kronologi Kejadian Epy Kusnandar Dikabarkan Pindah Agama, Karina Ranau: Demi apa Ini?
Kronologi Kejadian Epy Kusnandar Dikabarkan Pindah Agama, Karina Ranau: Demi apa Ini?

Kanal YouTube Arensha TV menuliskan judul, Sakit Tak Kunjung Sembuh, Artis Ini Pilih Pindah Agama dengan menjadikan gambar Epy sebagai tumbnailnya. Dilihat di videonya prngunggah sudah sejak sebelas bulan lalu mengunggahnya di Youtube.

Tak pelak, unggahan Karina itu langsung disambut komentar dari warganet.

“Kacau ya kakak, berita-berita yang tidak masuk akal,” tulis akun donichristiansilalahi.

Komentar dari Doni ini mendapat balasan dari Karina, “Iya jangan terpengaruh, mari kita saling menjaga, saling menghormati, menghargai, toleransi, jangan teradu domba.”

Epy Kusnandar memang pernah menderita kanker yang menyerang otaknya pada 2010 lalu.

Setelah menjalani serangkaian pengobatan dokter dan alternatif, epy telah dinyatakan sembuh dari penyakitnya.

Namun, penyakit kembali menghampirinya pada 2018, mata kirinya terkena glukoma yang membuat penglihatannya menjadi buram dan terasa sakit.

Kemudian pada September 2020, Epy Kusnandar dikabarkan terkena stroke ringan. Bahkan, ia sempat mengalami kebutaan di mata bagian kirinya. Epy kembali menjalani pengobatan alternatif dan sudah dinyatakan sembuh.

Demikianlah informasi tentang kronologi kejadian Epy Kusnandar dikabarkan pindah agama, Karina Ranau: Demi Apa Ini?.***

Editor: Ari Pianto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah