Mengenal ARMY Fandom dari BTS yang Hari Ini Anniv ke-8

- 9 Juli 2021, 10:43 WIB
Caption: Senyum ARMY Untuk Anak Indonesia Art Exhibition For BTS
Caption: Senyum ARMY Untuk Anak Indonesia Art Exhibition For BTS /


SalatigaTerkini – ARMY merupakan sebutan untuk fandom dari boyband asal Korea Selatan BTS. ARMY memliki kepanjangan Adorable Representative M.C for Youth. Dibentuk pada 9 Juli 2013, Sekarang ARMY telah merayakan Anniv ke-8.

Mengapa fans BTS disebut dengan ARMY? Karena ARMY dalam bahasa Inggris berarti tentara atau militer. Sedangkan BTS sendiri berarti para pia yang mengenakan rompi anti-peluru. Rompi anti-peluru sendiri sangat lekat dengan tentara. Artinya, BTS harus selalu ada untuk melindungi ARMY dan ARMY akan selalu aman jika mengenakan rompi anti-peluru.

Bukan hanya itu masih ada beberapa fakta menarik yang lainnya, seperti dikutip SalatigaTerkini dari Tokopedia.

Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun ARMY, BTS Luncurkan Album Baru dan CD Butter Spesial

1. ARMY Dibentuk Sebulan Setelah BTS Debut

Tidak perlu waktu lama bagi BTS untuk memiliki fans. Sebulan sejak 7 member Bangtan Boys melakukan debut pada Juni 2013, Rap Monster, J-Hope, Suga, Jimin, Jin, V dan Jungkook sepakat menamai para fansnya dengan sebutan ARMY (아미).

2. Jika Digabung dengan Logo BTS, Logo ARMY Membentuk Perisai

Fans BTS garis keras pasti tahu kalau logo yang digunakan boy band kesayangannya pada saat ini bukan logo asli BTS. Pada awal kemunculannya, BTS menggunakan logo rompi anti-peluru berwarna hitam dengan tulisan BTS berwarna putih di tengahnya.

Alasan BTS mengubah logo ternyata sangat berkaitan dengan fanbasenya, Toppers. Sebab, jika diperhatikan bentuk logo ARMY hanyalah kebalikan logo BTS. Dan, jika logo ARMY ditempatkan di atas logo BTS, maka kita akan melihat bentuk tameng dan huruf bertuliskan BTS.

Logo ARMY juga menyiratkan bahwa fans akan setia menunggu BTS di depan pintu yang berarti masa depan, dan Logo tersebut juga menyiratkan bahwa ARMY dan BTS tidak bisa dipisahkan dan akan saling melindungi satu sama lain.

Halaman:

Editor: Christian Philips Ardiyanto

Sumber: Tokopedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah