'Raya and The Last Dragon' Rilis 3 Maret 2021 di Indonesia. Banyak Kemas Unsur Indonesia dan ASia Tenggara

- 2 Maret 2021, 13:10 WIB
Raya and The last Dragon
Raya and The last Dragon /Tangkap Layar Youtube/Disney

SalatigaTerkini - Para penggemar film animasi terutama karya dari Disney pastinya sudah menantikan peluncuran perdana 'Raya and The Last Dragon'.

Rencananya film 'Raya and The Last Dragon' akan tayang esok hari, Rabu, 3 Maret 2021 di bioskop Indonesia.

Film yang si sutradarai oleh Carlos López Estrada dan Don Hall bercerita tentang Raya seorang pejuang perempuan yang tinggal di negeri fantasi bernama Kumandara, dimana terdapat naga yang bisa hidup damai dengan manusia.

Baca Juga: Film Korea ‘The Box’ Munculkan Teaser, Chanyeol Nyanyikan Lagu ‘Bad Guy’

Namun suatu ketika, muncul sesosok monster jahat menyerang Kumandara dan memburu para penduduk.

Demi menyelamatkan seluruh penduduk Kumandara dari monster jahat, para naga mengorbankan diri.

Baca Juga: Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini, Simak Sinopsis Film 'Sicario: Day of The Soldado'

Ternyata, ada satu naga terakhir yang masih hidup untuk berjaga jika kekuatan jahat kembali datang di masa depan, ia bernama Sisu.

Raya and The Last Dragon
Raya and The Last Dragon indiewire

Yang unik disini adalah banyak sekali unsur Indonesia dan Asia Tenggara yang masuk sebagai background film ini.

Salah satunya adalah penyanyi Indonesia, Anggun C. Sasmi yang mengisi suara karakter suara Virana, seorang pemimpin yang otoriter namun berhati besar.

Baca Juga: Rilis Pemadaman Listrik Bergilir Kota Depok, Selasa 2 Maret 2021

“Cerita dari film Disney’s Raya and The Last Dragon menggunakan elemen-elemen dan unsur kebudayaan dari Indonesia yang akan menjadi sebuah inspirasi dan membuat masyarakat Indonesia bangga,” ungkap Rindu Melati Pradnyasmita dalam acara Press Conference Kolaborasi Spesial Disney’s Raya and The Last Dragon via zoom pada Jumat, 26 Februari 2021 lalu.

Selain Anggun, pihak Disney juga berkolaborasi dengan Batik House Iwan Tirta Private Collection dengan menampilkan motif batik sebagai elemen film ini.

Tangkap Layar Youtube/Disney

Antara lain adalah motif Nogo ROjo, Nogo Poso dan Kawung Gringsing yang nanti bakal terlihat dalam background maupun pakaian.

Lanjut lagi, ada original soundtrack dengan judul 'Trus Again' yang merupakan hasil kolaborasi penyanyi-penyanyi Asia Tenggara, termasuk Raisa yang juga ikut menyumbangkan suaranya sebagai lead vocal.

 

Seperti apakah keseruan film 'Raya and The Last Dragon'? Biar ngga penasaran, kita nantikan saja rilis filmnya di bioskop Indonesia dan channel Disney+ Premiere Access.***

Editor: Heru Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x