Sejarah 1 Menit: 1 Maret, Harga BBM Naik

- 1 Maret 2021, 07:23 WIB
Sejarah 1 menit
Sejarah 1 menit /SalatigaTerkini/Ari Pianto

Baca Juga: Fase Yang Menarik Untuk Taurus, Ramalan Zodiak 1 Maret 2021: Aries, Taurus, dan Gemini

3. Kedutaan Arab Saudi diserang

1 Maret 1973, Teroris anggota Black September menyerbu Kedutaan Besar Arab Saudi di Khartoum, Sudan, menewaskan 3 orang sandera Barat. Black September adalah sebuah organisasi teroris yang bertanggung jawab atas terjadinya penculikan dan pembunuhan sebelas atlet dan pejabat Israel, dan penembakan seorang polisi Jerman Barat, pada saat Olimpiade Musim Panas 1972 di Munich.

4. Berdirinya ANTV

1 Maret 1993, Berdirinya ANTV sebagai stasiun televisi swasta keempat di Indonesia. Bermula dari sebuah izin siaran lokal di Bandar Lampung pada tanggal 1 Januari 1993. Dua bulan kemudian, tepatnya tanggal 1 Maret 1993, ANTV secara resmi bersiaran nasional.

Baca Juga: Lupakan Perselingkuhan di Masa Lalu, Ramalan Zodiak 1 Maret 2021: Libra, Scorpio, Sagitarius

5. Harga BBM naik

1 Maret 2005 dan 2011, Harga BBM naik dengan signifikan. Pada 2005, harga BBM Indonesia bersubsidi naik: Solar dari Rp1.650,00/liter menjadi Rp2.100,00/liter dan Premium dari Rp1.810,00/liter menjadi Rp2.400,00/liter. Sedangkan pada 2011, Harga BBM Indonesia nonsubsidi naik: Pertamax dari Rp7.950,00/liter menjadi Rp8.100,00/liter, Pertamax Plus dari Rp8.450,00/liter menjadi Rp8.550,00/liter, dan Pertamina Dex dari Rp8.750,00/liter menjadi Rp9.100,00/liter.

Demikian Sejarah 1 Menit pada 1 Maret dari tim Redaksi SalatigaTerkini mudah-mudahan menambah wawasan baru bagi pembaca setia SalatigaTerkini.***

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Wikipedia.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x