Sinopsis Film Indonesia Terbaru Segera Tayang di Bioskop 12 Oktober 2023 : Pamali Dusun Pocong

10 Oktober 2023, 05:59 WIB
Poster film Pamali Dusun Pocong yang akan tayang sebentar lagi di bioskop /Tangkapan Layar/Instagram @pamaliemovie

SalatigaTerkini - Dunia perfilman Indonesia kini sedang gencar - gencarnya memproduksi film yang terbaik.

Tentunya terdapat berbagai genre film diantaranya komedi, romantis, drama maupun aksi.

Alur cerita yang dihadirkan juga semakin menarik masyarakat untuk mengikuti film terbaru yang akan segera tayang.

Biasanya film di Indonesia ditayangkan di bioskop maupun Netflix.

Baca Juga: Resep Menu Masakan Dengan Bahan Dasar Tepung Terigu : Dorayaki

Baca Juga: Jadwal Sholat Semarang dan Sekitarnya Hari Ini Senin 9 Oktober 2023

Bioskop kini juga lebih terjangkau apalagi ketika pengunjung datang di hari kerja. Selain itu juga terdapat promo yang biasanya disediakan oleh pihak tertentu.

Sama halnya dengan Netflix, penikmat film juga bisa berlangganan dengan harga yang tentunya terjangkau.

Mengingat berbagai keuntungan tersebut, dianjurkan untuk menonton film dari dalam maupun luar negeri secara legal.

Dalam artikel kali ini membahas tentang sinopsis dari film yang akan tayang di Indonesia yang berjudul Pamali: Dusun Pocong.

Sekuel dari film Pamali ini mengisahkan tentang wabah penyakit yang terdapat di sebuah desa terpencil.

Tiga tenaga medis yakni Mila (Yasamin Jasem), Gendis (Dea Panendra) dan Puput (Arla) ditugaskan untuk menolong warga yang terjangkit penyakit tersebut.

Ketiga tenaga medis juga dibantu dua penggali kubur Cecep (Fajar Nugra) dan Deden (Bukie).

Awal kedatangan mereka, desa tersebut tampak begitu sepi lantaran banyak yang meninggal akibat wabah penyakit.

Banyak pula warga yang mendapat perawatan di bangsal. Sementara banyak juga jenazah yang siap dikubur berada di gudang.

Namun tanpa disangka beberapa kejadian janggal terjadi.

Mereka juga mendapatkan teror dari pocong-pocong mengerikan.

Demikian informasi tentang judul dan sinopsis film yang akan segera tayang di Indonesia pada bulan ini.***

Editor: Ari Pianto

Tags

Terkini

Terpopuler