Sinopsis Lengkap Drama Korea Bloodhounds Tayang Mulai 9 Juni 2023, Dibintangi oleh Woo Do-Hwan

7 Juni 2023, 09:00 WIB
Poster Bloodhounds /editornews.id/

SalatigaTerkini - Kdrama atau Drama Korea memiliki tak sedikit penggemar di seluruh dunia.

Faktor yang mempengaruhi banyaknya penikmat drama asal korea selatan ini dikarenakan alur cerita yang sulit ditebak.

Selain itu, ciri khas Kdrama biasanya tidak memiliki episode yang terlalu panjang.

Umumnya dalam 1 judul terdapat kurang lebih 16 episode dengan durasi 1 jam tiap episode.

Tentunya dengan singkatnya jalan cerita di Kdrama membuat para penggemar tidak bosan dengan alur drama.

Baca Juga: Resep Menu Masakan Nusantara : Bubur Sumsum

Baca Juga: Resep Menu Masakan Nusantara : Sambal Cocol Seafood

Salah satu yang diperhatikan sebelum menonton drama secara keseluruhan yakni sinopsis dari judul drakor tersebut.

Dalam artikel kali ini akan membahas mengenai sinopsis dari drama Korea terbaru yang berjudul Bloodhounds akan tayang mulai 9 Juni 2023, dibintangi oleh Woo Do-Hwan.

— Sinopsis Bloodhounds

Gun-Woo ( Woo Do-Hwan ) adalah petinju yang menjanjikan. Ibunya terlilit hutang pada rentenir Myung-Gil ( Park Sung-Woong ), yang kuat dan terkenal dalam bisnis peminjaman uang.

Untuk melunasi hutang ibunya, Gun-Woo berhenti bertinju dan mulai bekerja untuk CEO Choi ( Heo Jun-Ho ).

CEO Choi pernah menjadi sosok legendaris dalam bisnis rentenir, namun tiba-tiba ia menghilang.

Suatu hari, dia muncul kembali dan mulai meminjamkan uang tanpa bunga kepada orang-orang yang bermasalah. Dia membiarkan Gun-Woo bekerja untuknya.

Hyun-Joo ( Kim Sae-Ron ) dan Woo-Jin ( Lee Sang-Yi ) juga bekerja untuk CEO Choi.

Baca Juga: Resep Menu Masakan Nusantara : Sambal Cocol Seafood

Baca Juga: Resep Menu Masakan Rumahan : Nasi Sardines

Demikian informasi tentang sinopsis dari drama Korea terbaru yang berjudul Bloodhounds akan tayang mulai 9 Juni 2023, dibintangi oleh Woo Do-Hwan.***

Editor: Ari Pianto

Tags

Terkini

Terpopuler