Billie Eilish Bongkar Dampak Negatif Popularitas Bagi Mental, Sempat Takut dan 3 Bulan Tak Keluar Rumah

4 Maret 2022, 08:04 WIB
Billie Eilish Bongkar Dampak Negatif Popularitas Bagi Mental, Sempat Takut dan 3 Bulan Tak Keluar Rumah /Instagram/@billieeilish

SalatigaTerkini - Musisi muda dunia Billie Eilish bongkar fakta mengejutkan terkait popularitas yang ia dapatkan di karir bermusiknya.

Billie Eilish mengaku sempat takut usai namanya semakin dikenal di dunia sebagai penyanyi dan pencipta lagu.

Bahkan Billie Eilish menyebut bahwa popularitas yang ia miliki berdampak langsung kepada kesehatan mental nya. Ia mengungkapkan fakta bahwa dirinya sempat kesulitan tidur

"Saya mengalami banyak mimpi buruk yang sangat luar biasa mengerikan. Saya mengalami kelumpuhan tidur yang aneh. Itu bukan periode yang baik untuk otak saya. Saya tidak bisa tidur. Saya tidur sekitar pukul empat pagi dan bangun pukul satu siang," kata Billie Eilish dikutip dari V Magazine.

Baca Juga: HYBE dan YG Entertainment Kolaborasi Rilis Buku Teks Korea 'BLACKPINK IN YOUR KOREAN', Susul BTS dan TinyTan

Baca Juga: Dekat dengan Jennie BLACKPINK, Jung Ho Yeon Bintang Squid Game Ternyata Mengidolakan Grup K-Pop Ini

Namun, penyanyi 20 tahun itu menyiasatinya dengan mendengarkan audio dari aplikaso meditasi, setiap kali rasa takut itu datang.

"Dan saya akan mendengarkan aplikasi meditasi itu setiap kali saya perlu mengambil napas dan tidak memikirkan kengerian yang terjadi di pikiran saya," katanya.

Menjadi musisi sukses di usia muda, membuat Billie Eilish tak pernah absen dari sorotan media, yang tentunya memiliki dampak negatif bagi mental nya.

Apalagi, di usia yang menginjak 20 tahun, seharusnya ia dapat menghabiskan kehidupan normalnya seperti gadis pada umumnya.

Baca Juga: Jung Ho Yeon Squid Game Kalahkan Jennifer Aniston, Bawa Pulang Piala Penghargaan Aktris Terbaik di SAG Ke-28

Baca Juga: Rose BLACKPINK Positif Terpapar Covid-19, Bagaimana Kondisi Terkini Member Lainnya?

Saking takutnya, pemilik nama lengkap Billie Eilish Pirate Baird O'Connell itu mengaku sempat 3 bulan tidak keluar rumah, dan tak melakukan apapun.

"Saya tidak pernah begitu takut. Itu seperti, sebuah penyerbuan besar dalam tiga bulan itu, Saya menjadi lebih besar, tetapi saya tidak mengetahuinya sampai saya berada dalam situasi itu. Sejak hari itu, saya tidak pergi ke mana pun. Saya tidak melakukan apa-apa," katanya lagi.

Demikian informasi terkait Billie Eilish yang kena dampak negatif dari popularitas yang ia peroleh keoada kesehatan mental, sempat takut dan tidak keluar rumah 3 bulan.***

Editor: Heru Nugroho

Sumber: V Magazine

Tags

Terkini

Terpopuler