Profil Biodata dan Fakta Menarik Chen Sung Young, Meninggal Dunia Beri Warisan 1 Miliar untuk ART Indonesia

19 Desember 2021, 09:17 WIB
Profil Biodata dan Fakta Menarik Chen Sung Young, Meninggal Dunia Beri Warisan 1 Miliar untuk ART Indonesia /Twitter/@senjatanuklir

SalatigaTerkini - Aktor asal Taiwan Chen Sung Young dikabarkan sudah meninggal dunia di usia 80 tahun karena penyakit yang dideritanya.

Chen Sung Young disebut pernah alami stroke dan endema paru, hingga diharuskan melakukan cuci darah rutin sebagai upaya memperpanjang usianya.

Sayangnya, saran tersebut ditolak Chen Sung Young, hingga membuat kondisinya memburuk. Ia dinyatakan meninggal dunia pada Jumat, 17 Desember 2021 waktu setempat.

Teman Jet Li ini, disebut tidak memiliki keluarga, anak, dan istri, sehingga warisannya akan diberikan kepada ART yang selama ini merawatnya.

Baca Juga: Profil Biodata dan Fakta Menarik Ayu Aulia, Jantung Sempat Berhenti Berdetak Selama 1 Menit selama Perawatan

Baca Juga: Profil Biodata dan Fakta Menarik Carla Yules Miss Indonesia 2020 yang Wakili Miss World 2021

ART yang dimaksud adalah Yuli, ART asal Indonesia yang bekerja untuk Chen Sung Young.

Siapa Chen Sung Young? Berikut tim SalatigaTerkini rangkumkan profil biodata dan agama Chen Sung Young yang meninggal dunia dan meninggalkan warisan 1 miliar untuk ART asal Indonesia, Yuli.

Nama lengkap: Chen Sung Young

Tempat lahir: Belum diketahui

Tanggal lahir: 1 Juli 1941

Zodiak: Capricorn

Umur: 80 tahun

Agama: Belum diektahui

Pekerjaan: Aktor

Nama istri: Tidak punya (single)

Nama anak: Tidak punya

Baca Juga: Profil Biodata dan Fakta Menarik Steffi Zamora Sahabat Laura Anna Lengkap dengan Usia dan Akun Instagram

Baca Juga: Profil Biodata Lengkap dan Fakta Menarik Iqbaal Ramadhan Artis Muda yang Menjadi Model Video Klip NOAH

Selain profil biodata dan agama diatas, tim SalatigaTerkini juga rangkumkan fakta menarik dari Chen Sung Young yang meninggal dunia dan meninggalkan warisan 1 miliar untuk ART asal Indonesia, Yuli.

1. Awal Karir

Chen Sung Young memulai karir pada 1970. Ia mulai tidak kerap muncul di layar kaca sebagai aktor pada 2000, lantaran tubuhnya yang tidak lagi sehat. Pada 2006 ia disebut menderita stroke. Namun ia sempat melakoni peran di film yang rilis pada 2014 lalu.

2. Film

Sederet film yang pernah dibintangi oleh Chen Sung Youn antara lain, City of Sadness (1989), The Dull Ice Flower (1989), Prison on Fire II (1991), Dust of Angels (1992), Fong Sai-yuk (1993), The Great Conqueror's, Concubine (1994), Gorgeous (1999), Born to Be King (2000), dan Feng Shui Family (2012–2014).

3. Keluarga

Chen Sung Young diketahui tidak memiliki istri dan anak, sehingga warisan akan jatuh kepada Yuli, ART asal Indonesia yang merawatnya.

Demikian informasi terkait profil biodata, umur, agama, zodiak, keluarga, film Chen Sung Young yang meninggal dunia dan meninggalkan warisan 1 miliar untuk ART asal Indonesia, Yuli.***

Editor: Heru Nugroho

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler